KKN UJB, Latih Warga Olah Sampah Plastik Jadi BBM
Tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Janabadra (UJB) mengadakan pelatihan pengolahan sampah plastik menjadi Bahan Bakar Minyak (BBM) di Kampung Badran RW 10 Bumijo Jetis Yogyakarta, belum lama ini. Pengolahan sampah plastik menjadi BB enggunakan teknologi pirolisis.
Mahasiswa KKN UJB, Tri Hidayanto bersama ti engatakan, pirolisis merupakan salah satu metode untuk mengubah limbah plastik menjadi bahan bakar. Alat pirolisis yang dirancang sederhana ini memiliki 3 bagian utama, yaitu tungku, reaktor dan kondensor, terang Trimdi Kampus UJB, Senin (21/1/2019). Tim KKN UJB terdiri 10 mahasiswa diketuai Basuki Rachmat.
Dijelaskan Tri, tungku dari kompor gas dengan tabung gas melon 3 kg berfungsi sebagai pemanas. Sedangkan reaktor memanfaatkan tabung gas bekas freon, berfungsi sebagai tempat reaksi plastik. Lalu untuk kondensor, dengan memodifikasi ember yang dipasang pipa tembaga untuk mengalirkan uap panas dari kondensor. Sebelum dimasukkan ke dalam reaktor, sampah plastik dari botol air mineral dipotong kecil kecil, agar mudah dimasukkan, ujarnya.
Mahasiswa lain Rachmadi menambahkan, pada uji kinerja, hasil yang diharapkan berupa bahan bakar cair belu aksimal karena kesulitan dala enjaga suhu konstan. Bahan bakar cair ini memiliki densitas sama dengan bensin yaitu sebesar 0.7 g/cm3, akan tetapi nilai kalornya lebih kecil yaitu 37 MJ/kg. Nilai kalor minyak hasil pirolisis ini mendekati nilai kalor dari solar dan minyak tanah, ujarnya.
Dari sekitar 500 gram sampah plastik, dapat menghasilkan bahan bakar sebanyak 100 ml. Prinsip pengolahan sampah plastik menjadi BBM diajarkan di kampus UJB Jurusan Teknik Mesin khususnya mata kuliah Bahan Bakar dan Pembakaran yang diampu dosen Dr Eng Mochamad Syamsiro. Dengan pelatihan ini diharapkan memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang adanya teknologi untuk mengolah sampah menjadi sesuatu yang bermanfaat, kata Rachmadi.
Sementara itu Rektor UJB Dr Ir Edy Sriyono MT mengatakan, UJB terus berupaya mengembangkan program KKN yang inovatif dan memberikan dampak serta manfaat bagi masyarakat. Khususnya dalam pengenalan teknologi tepat guna yang sangat menunjang kehidupan sehari hari.