ZIARAH KE MAKAM PENDIRI, AWALI RANGKAIAN DIES 63Th

Hari ini Rabu Kliwon, 6 Oktober 2021 jajaran pengurus Yayasan Perguruan Tinggi Janabadra dan Pimpinan Universitas Janabadra menyelenggarakan ziarah ke makam pendiri. Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian dies ke 63, yang setiap tahun diselenggarakan ziarah ke makam pendiri KPH Mr. Soedarisman Poerwokoesoemo tepatnya di Makam Plumbon. Hadir dan memberikan kata sambutan mengawali prosesi ziarah berturut turut dari Rektor, Ketua Yayasan dan perwakilan keluarga besar pendiri.

Sambutan Rektor, Dr. Ir. Edy Sriyono, MT

Rangkain Dies Natalis ke 63, Universitas Janabadra selenggarakan acara rutin ziarah ke makam pendiri. Beberapa manfaat ziarah, pertama kita mengingat akan kematian . Kita semua pada saatnya nanti pasti akan mendapat giliran menghadap kepada sang pencipta Yang Maha Kuasa.m Untuk itu setiap dari kita mesti mempersiapkan diri dengan berbuat amal kebaikan, supaya kita nanti diberikan tempat di surga. Manfaat berikut, dengan ziarah kita mengingat jasa kebaikan kebaikan almarhum untuk kemudian kita lanjutkan dimasa datang.

Terima kasih kepada keluarga besar KPH Mr. Soedarisman Poerwokoesoemo, karena beliaulah kami dapat mengabdi di Universitas Janabadra. Sekalipun banyak diantara kami gerasi penerus tidak mengenal secara langsung sosok beliau, namun kami dapat merasakan aura kepemimpinan beliau masih sangat terasa sampai saat ini, dan memiliki pengaruh luar biasa terhadap perjalanan Universitas Janabadra.

Melalui dies natalis yang diselenggarakan setiap tahun, selain mengenang para pendiri adalah bagaimana generasi penerus untuk melanjutkan cita cita beliau para pendiri. Yang kami pahami, beliau mempunyai sifat kesederhanaan, pekerja keras, tidak kenal lelah, nasionalis dan patriotik, serta iklas dala enjalankan semua tugas dan pekerjaan. Dari situlah, beliau membawa Universitas Janabadra berkembang sangat baik dan tetap eksis hingga saat ini. Saat ini tantangan ke depan Universitas Janabadra semakin besar, dengan kegigihan sebagaimana diteladankan oleh beliau para pendiri kita percaya Universitas Janabadra ke depan akan terus baik dan semakin baik.

Sambutan Ketua Yayasan, Drs. Suryadiman .

Diawali dengan sapaan kepada Keluarga besar KPH Mr. Soedarisman Poerwokoesoemo yang diwakili oleh mba Johar dan mas Her DarumPoernawarmanm(mas Ichang). Bersyukur pagi ini kita dapat berkumpul ziarah di makam ini. Setiap dies natalis kita selalu kirim doa di makam ini, makam salah satu pendiri utama yang melahirkan dan membidani sekaligus turut nguri uri hingga 30 tahun Universitas Janabadra tumbuh dan berkembang lebih bersama beliau. Kita sebagai generasi penerus harus bisa nguri uri juga dengan mikul duwur mendem jero yang berarti menjunjung tinggi derajat orangtua dan menutupi segala kekurangannya.

Kita sebagai generasi penerus mempunyai kewajiban moril meneruskan mewujudkan cita² beliau.

Wakil Keluarga Pendiri, Bapak Her DarumPoernawarman

Terima kasih atas perhatian civitas akademika Universitas Janabadra kepada jasa jasa beliau almarhum bapak , hingga di usia 63 tahun ini Univessitas Janabadra masih tetap eksis, dan semoga terus maju dan berkembang. Semoga warisan yang satu ini dapat diteruskan untuk memberikan manfaat kepada para mahasiswa dan masyarakat luas yang memiliki cita cita menempuh pendidikan tinggi di Universitas Janabadra. Sampai saat ini telah begitu banyak alumni yang sukses, ada yang bekerja di BI, Kejaksaan, DPR, Pemda dan lain sebagainya. Saat ini kami dari keluarga ada yang dilibatkan dalam kepengurusan Yayasan Perguruian Tinggi Janabadra, sebagai pembina dan wakil ketua yayasan.

Demikian rangkaian kata sambutan dalam acara ziarah di makam Plumbon ini, dan acara dilanjutkan dengan doa Bersama yang dipimpim oleh bapak kaum. Pertama syukur atas dies natalis Universitas Janabadra, terima kasih kepada almarhum para pendiri seraya mendoakan beliau para pendiri yang telah pulang kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, semoga semua dosa dosanya diampuni oleh Allah SAW. Dan bagi bapak ibu penerus yang saat ini melanjutkan cita cita beliau almarhum bapak KPH Mr. Soedarisman Poerwokoesoemo ini menjadi amal kebaikan bapak ibu sekalian dan memberikan kemanfaatan bagi masyarakat yang membutuhkan pendidikan tinggi di Universitas Janabadra.

Penulis

Tresno S / Humas dan Kerjasama UJB